Review Natasha Transparent Face Powder

Moshimoshi.. (*^-^*)

Tentu hampir semua orang memilih BB Cream dan foundation sudah sesuai dengan warna kulit sehingga biasanya memilih loose powder yang transparant agar makeup tidak terlihat tebal.

Nah, kali ini saya bakalan membahas loose powder yang saya maksud itu yaitu loose powder dari brand Natasha Skincare. Dijamin masih banyak yang tidak tahu dengan 'Line Makeup' dari Natasha.

Sebenarnya Natasha Skincare tidak hanya melulu skincare semua isinya tetapi ada line makeupnya juga. Sebelumnya saya sudah pernah bahas mengenai Lipbalm dari Natasha Skincare ini dan nanti saya juga bakalan bahas Compact Powder-nya.

Kai ini yang bakalan saya bahas adalah Natasha Skincare Transparent Face Powder.


Klaim dari Website Natasha Skincare 

Transparent Face Powder

Fungsi : Bedak yang dapat memberikan lapisan tipis pada kulit dan bersifat transparan serta sesuai untuk semua warna kulit. Bedak ini tidak menambah atau merubah warna make up di bawahnya, sehingga kulit anda tampak segar dan berseri.

Ingredients : Talc, Kaolin, Magnesium Carbonate, Zinc Oxide, Mica (Cl 77019), Titanium Dioxide (Cl 77891), Iron Oxide Yellow (CL 77492), Iron Oxide Red (Cl 77491), Methylparaben, Fragrance.


Loose powder satu ini sudah lama banget nangkring di draft, terlihat saja dari editan fotonya yang belum menggunakan logo dari nama saya tetapi masih editan nama saja dan baru berkesempatan posting loose powder ini sekarang.

Kotaknya dari loose powder Natasha ini berwarna soft pink.
Bagian atas ini tanpa tulisan apapun.

Bagian depan betuliskan brand, nama produk dan juga netto.

Sisi ini menjelaskan mengenai informasi lengkap si loose powder.

Sedangkan sisi sebelahnya lagi berisikan ingredients dan exp date.

Bagian bawah ini menjelaskan mengenai si produsen dari loose powder ini.

Simple packaging dengan warna putih.

Bagian bawah ada stiker putih dengan tulisan nama produk,  netto, company dan no bpom.

Bagian depan packaging ini disisi kirinya ada logo natasha dan sisi kanannya nama produk.

Line gold yang melingkari produk ini dibagian bawah penutup.

Bagian dalamnya ini ada penghalang dengan lubang-lubang tempat keluarnya bedak yang cukup besar.
Memudahkan untuk mengeluarkan bedaknya.

Tekstur dari bedak ini cukup lembut dan loose powder ini partikel-nya tidak besar sehingga tidak kasar.



Tidak ada wangi apapun yang mengganggu, sama seperti wangi loose powder pada umumnya.

Pada umumnya loose powder,  penggunaannya pun sama saja seperti yang lainnya.

Loose powder ini warnanya terlihat jauh lebih putih dari kulit saya.

Setelah diratakan warnanya sama sekali tidak keputihan karena sesuai namanya yang transparent, dia benar-benar tidak terlihat.

Saat penggunaan loose powder.

After    : Warna BB Cream yang saya pakai memang lebih putih dari kulit saya.

Before : Warna BB Cream sebelumnya yang tone terlalu putih sedikit lebih berkurang tetapi walaupun begitu wajah terlihat lebih fresh.

Coverage juga tidak begitu saya harapkan karena memang dia hanya memberi lapisan tipis tanpa merubah warna bb cream atau foundation yang kita gunakan.

Untuk oil control-nya sendiri, loose powder ini hanya 1-2 jam saja karena memang tidak ada penjelasan bahwa loose powder ini mengontrol minyak diwajah.

  • Transparant 
  • Memberikan lapisan tipis
  • Kulit terlihat lebih fresh
  • Tidak terlalu merubah warna bb cream & foundation
  • Simple packaging. 

  • Oil control hanya sebentar 
  • Coverage juga biasa saja
  • Lumayan mahal
  • Tidak travel size.




Saya membeli loose powder ini langsung di Natasha Skincare dengan harga berkisar 70-80k.


Repurchase? Belum tahu karena loose powder ini masih sangat banyak.






LOVE,

Post a Comment

2 Comments

  1. Saya selalu pake ini say,, padahal perawatan wajah engga di natasha. So far suka karena look natural gak kayak ditepungin. N segar sampe beberapa jam. Cuma kalo bepergian repot cyiin

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya kan pake line makeupnya aja gapapa tanpa perawatan. Hehe
      Sama, aku juga suka ini karena terlihat natural banget.

      Delete

Hai.. Girl ^.^
Jika kalian mempunyai pertanyaan, saran & kritik atau bahkan informasi mengenai tentang review produk/artikel/apapun yang aku tulis, bisa tinggalkan komentar dan sebisa mungkin akan selalu aku balas satu persatu pertanyaan kalian.

Dimohon untuk tidak meninggalkan link hidup/aktif dikomentar dan dimohon untuk tidak menggunakan 'unknown' karena komentar tidak akan disetujui.
Please, klik 'notify me' supaya balasan pesan terbaca oleh kalian.

Terimakasih sudah mengunjungi blog aku.
*kecup mesra 💏