Review Beautitarian Metalip - Berry Pixiedust & Sugar Plum Fairy


Lipstick lokal metalik berwarna bold tetapi warnanya tidak lebay.

Moshimoshi.. 🧚 Uyeah, hari ini aku mau memberikan review buat lipstick terbaru neh. Bukan lipstick biasa, kali ini lipstick metalik, tapi tenang aja, masih bisa digunakan buat daily kok.

Lipstick yang mau aku review ini adalah produk lokal lho. Makin keren-keren ya produk lokal sekarang ini. Biasanya lipstick biasa saja, kali ini lokal juga berani mengeluarkan lipstick metalik.

Lipstick yang mau aku review itu adalah Beautitarian Metalip. Lipstick Beautitarian yang Metalip ini biasa juga disebut lipstick metalik yaitu lipstick yang ada shimmer-nya.

Aku lihat lipstick Beautitarian mempunyai 5 warna berbeda dari yang seri metalip dan dari seri yang biasa. Jadi, yang metalip hanya 2 shade saja dan yang biasa mempunya 3 shade. 2 shade dari metalip adalah yang akan aku review kali ini yaitu warna  Berry Pixiedust dan Sugar Plum Fairy.


Product Knowledge
Beautitarian

Beautitarian Metalip - Berry Pixiedust

YOU AREN'T TRIPPING IN FINESSE BECAUSE YOU HAVE SPARKLES IN YOU. 

Berry shade with brown undertone is a sophisticated choice for any woman. With dash of shimmer in it? So cosmopolitan!
This lip cream will brighten your day and you can show your sparkle without look too much.


Just like the velour lip, Metalips also have a smooth and pigmented formula. And not only care about your comfort, we also care about the safety of the formula. Our formula is vegan, registered to BPOM, and halal. We are also against animal testing and not using paraben on our product.
Berry shade with brown undertone is a sophisticated choice for any woman. With dash of shimmer in it? So cosmopolitan!
This lip cream will brighten your day and you can show your sparkle without look too much.
Beautitarian Metalip usage is not only limited to lips area, but it also applicable for your cheek as a blush and for your eye as an eyeshadow.
Our formula is vegan, registered to BPOM, and halal. We are also against animal testing and not using paraben on our product.

Beautitarian Metalip - Sugar Plum Fairy

YOU DESERVE SPARKLES BECAUSE YOU DARE TO BE UNIQUE. 

Plum is known to be the color of those who unique and dare to stand out. Sugar plum fairy has purple-brownish shade with blue sparkle that will add extra boldness to your look. Show your dazzle without being razzle.

Just like the velour lip, Metalips also have a smooth and pigmented formula. And not only care about your comfort, we also care about the safety of the formula. Our formula is vegan, registered to BPOM, and halal. We are also against animal testing and not using paraben on our product.
Plum is known to be the color of those who unique and dare to stand out. Sugar plum fairy has purple-brownish shade with blue sparkle that will add extra boldness to your look. Show your dazzle without being razzle.
Beautitarian Metalip usage is not only limited to lips area, but it also applicable for your cheek as a blush and for your eye as an eyeshadow.
Our formula is vegan, registered to BPOM, and halal. We are also against animal testing and not using paraben on our product.


PACKAGING
Seperti namanya dan seperti lipsticknya jadi kemasan luarnya adalah warna abu-abu metalik gitu dengan desain mereka yang elegan. Tampilan depan ada nama brand, logo brand, nama produk dan nettonya. Bagian belakang ada menjelaskan mengenai ingredients-nya dan tentang company-nya. Sisi kanan ada kata-kata mengenai warna lipsticknya ini dengan tertulis vegan dan cruelty free. Bagian sisi kiri ada mengenai nama website mereka.

Untuk tampilan lipsticknya sendiri dengan body transparant dan tutup berwarna hitam. Bagian depan nama brand, bagian bawah nama shade dan dibagian tutup ada logo brandnya.





TEXTURE & SCENT
Tekstur dari Beautitarian Metalip ini sedikit lebih cair ketimbang lip cream atau liquid lipstick lainnya yang pernah aku coba sehingga jadi nyaman untuk mengaplikasikannya.


Wangi lipstick dari Beautitarian ini enak banget, dia seperti wangi cookies coklat dan wanginya soft. Tidak mengganggu sama sekali ya.


RESULT
Cara Pakai : Kalian bisa langsung mengaplikasikan menggunakan aplikatornya dan bisa juga menggunakan brush sendiri untuk hasil yang lebih rapi. 

Kalau aku pribadi karena tidak mau ribet, biasanya aku langsung menggunakan aplikatornya saja ya untuk mengaplikasikan jenis lipstick seperti ini.

Lipstick ini nyaman dirapikan karena teksturnya tadi seperti yang aku bilang dan dia juga smooth saat diaplikasikan.


Berry Pixiedust
Untuk warnanya sendiri yang Berry Pixiedust itu dia warnanya pink dengan sedikit ada orange dan shimmer-nya berwarna silver yang tentunya tetap tidak lebay shimmer-nya ya.

Sugar Plum Fairy
Untuk warna Sugar Plum Fairy dia warnanya ungu yang gelap dengan shimmer-nya berwarna biru dan shimmer-nya hanya terlihat sedikit sekali.


Lipstick ini cukup cepat mengeringnya di bibir saat diaplikasikan jadi kalian harus cepat-cepat merapikannya sebelum dia benar-benar kering ya.

Lipstick ini coveragenya bagus banget karena sekali swatch saja warna lipsticknya sudah bisa menutupi warna bibir kita.

Lipstick metalik satu ini hasil akhirnya memang ada shimmer-nya tetapi masih natural banget warna shimmer-nya, tidak mengganggu sama sekali.

Kedua warna lipstick ink bisa kalian ombre untuk mendapatkan warna yang lebih natural apalagi bagi kalian yang tidak berani menggunakan bold ya. Buat saja ombre lips dari warna lipstick ini. Warnanya jadi cantik. 😍

Saat dibawa makan, lipstick ini menghilang dibagian dalam bibir dan untuk makanan berat dan berminyak bagian dalamnya hilang lebih banyak lagi.

Yang aku kurang suka dari lipstick ini adalah dia kering di bibir aku dan pas keringnya itu memperlihatkan banget garis-garis bibir sehingga bibir terlihat kurang sehat. Padahal ya, bibir aku ini jarang banget kering ketika menggunakan lipstick.

Lepas dari kekurangannya tadi, sejauh ini lipstick ini tetap bagus-bagus saja dan aku merekomendasikan untuk kalian mencoba warna yang sugar plum fairy untuk membuat ombre lips.


(+) LIKE
🌸 Smooth saat diaplikasikan
🌸 Cepat mengering
🌸 Metaliknya tidak lebay
🌸 Hasil akhir matte
🌸 Desain kemasan elegan
🌸 Vegan
🌸 Cruelty free
🌸 Halal
🌸 Wanginya enak
🌸 Harga murah
🌸 Travel friendly.

(-) DISLIKE
🌸 Membuat bibir kering
🌸 Hanya ada 2 warna.

NILAI 3.5/5

Kalian bisa membeli lipstick ini melalui website mereka atau juga bisa melalui line mereka dan yang paling gampang kalian bisa membelinya di e-commerce mereka di Shopee.

Harga dari lipstick dari Beautitarian Metalip ini adalah 108k dan harga yang masih cukup murah bukan.

Repurchase? Sepertinya tidak untuk varian ini karena yang pasti habisnya bakalan masih lama dan aku ingin mencoba varian yang lainnya yang tidak ada shimmer-nya.



LOVE,

Post a Comment

4 Comments

  1. shade aman semua ya tp lumayan mahal juga jd sedih mau coba

    ReplyDelete
  2. Aku juga suka nih si beautitarian, tapi warnanya nude semuanya... kalo yang warna sugar plum itu unik ya, pengen deh makeup sekali2 pake warna itu juga

    ReplyDelete
  3. Penasaran banget sama metalic lipstick gini akutu

    ReplyDelete
  4. Aku juga suka 2 shade metalik ini, ga lebay dan bagus lho klo dipake keduanya buat ombre..

    ReplyDelete

Hai.. Girl ^.^
Jika kalian mempunyai pertanyaan, saran & kritik atau bahkan informasi mengenai tentang review produk/artikel/apapun yang aku tulis, bisa tinggalkan komentar dan sebisa mungkin akan selalu aku balas satu persatu pertanyaan kalian.

Dimohon untuk tidak meninggalkan link hidup/aktif dikomentar dan dimohon untuk tidak menggunakan 'unknown' karena komentar tidak akan disetujui.
Please, klik 'notify me' supaya balasan pesan terbaca oleh kalian.

Terimakasih sudah mengunjungi blog aku.
*kecup mesra 💏