Sumber : arsitag.com
Moshimoshi.. 🧚🏻♀️ Kali ini aku tidak membahas mengenai makeup atau skincare tetapi lagi ingin membahas mengenai rumah. Siapa sih disini yang tidak ingin punya rumah idaman kan ya apalagi rumah yang kekinian banget. Nah, kali ini aku mau memberitahukan kalian, 5 gaya rumah kekinian.
Dari sejak dahulu gaya arsitektur rumah sudah mulai berkembang. Hal ini bermula saat manusia mempermasalahkan kebutuhan untuk tempat tinggalnya yang kondusif. Mulai dari bahan bangunan, visual dan keindahan adalah sebuah arsitektur rumah yang perlu diterapkan untuk mendapatkan tempat tinggal kondusif.
Jadi tak heran kalau sekarang ini desain dari arsitektur sudah semakin estetika dari masa ke masa. Nah, di artikel kali ini kami akan memberikan rekomendasi arsitektur gaya rumah yang populer dan tidak kelam sama waktu. Langsung cek daftarnya yuks, seperti di bawah ini :
1. Gaya Rumah Mediterania
Sumber : dekoruma.com
Gaya rumah yang pertama ini biasanya diaplikasikan pada wilayah-wilayah tropis bercuaca panas. Karena Indonesia merupakan negara tropis, jadi cocok banget menggunakan gaya rumah ini. Arsitektur dari Mediteranian ini terinspirasi dari negara Spanyol, Italia dan juga Portugal. Pada tahun 1918 gaya rumah mediterania ini mulai diperkenalkan. Setelah itu, pada tahun 1940 mulailah desain rumah ini menjadi populer. Hampir semua elemen pada rumah ini menggunakan kayu, mulai dari pintu, jendela, atap dan lain-lain.
2. Gaya Rumah Kontemporer
Sumber : dekoruma.com
Pada abad ke 21 gaya arsitektur rumah Kontemporer ini mulai berkembang. Gaya rumah kontemporer mengusung gaya yang bisa disesuaikan dengan keinginan dan juga kekreatifan dari arsitek. Rumah dengan gaya tak hanya satu ini memanfaatkan teknologi mutakhir, mulai dari bangunan bergaya arsitektur rumah yang lebih kokoh dan juga kuat akan cuaca. Kamu bisa mendapatkan konstruksi bangunan yang akurat dan cepat dengan bantuan komputer. Untuk desain rumah ini kamu bisa menggunakan kusen aluminium supaya lebih kekinian. Soal harga kusen aluminium juga tak berbeda jauh dengan yang kayu tergantung dari bentuknya.
3. Gaya Rumah Mid Century
Sumber : arsitac.com
Mulai pada tahun 1945 hingga 80-an, arsitektur rumah Mid Century ini sudah didesain dan dibangun. Dengan gaya rumah Mid Century ini dipercaya dapat menciptakan perubahan sosial pada lingkungan hidup masyarakat supaya lebih baik lagi. Mengusung karakteristik jendela kaca yang besar dan ruangan terbuka, gaya arsitektur dari rumah ini di bangun pada bidang yang datar. Kamu akan mendapatkan kesan simplisitas dan juga terintegrasi oleh alam. Menggunakan elemen aluminium juga bagus untuk gaya rumah satu ini. Misalnya saja kamu bisa menggunakan pintu aluminium. Untuk harga pintu aluminium juga sebanding dengan kualitas yang dimilikinya.
4. Gaya Rumah American Craftsman
Sumber : dehomez.co.id
Diperkenalkan oleh Firma yang merupakan seorang arsitektur Greene and Greene saat di Amerika Serikat. Gaya rumah American Craftsman ini punya keunikan tersendiri yang terlihat pada nilai estetika, fungsi, bahan baku alami dan juga bangunan detailnya. American Craftsman memiliki karakteristik yang terletak pada ruangan terbuka di lantai. Selain itu ada juga lainnya seperti beranda besar terbuat dari kayu, atap model gale, warna eksterior dan interior yang begitu natural, serta besi yang punya detail begitu ciamik.
5. Gaya Rumah The Colonial
Sumber : 99.co
Di Amerika Serikat ada gaya arsitektur rumah yang begitu populer, yakni The Colonial. The Colonial merupakan salah satu adaptasi dari gaya rumah Eropa pada abad ke 18. Saat itu banyak warga Eropa yang tinggal di Amerika Serikat membangun rumah bergaya negeri asal mereka tetapi memiliki penyesuaian cuaca layaknya rumah di Amerika. Dengan bentuknya yang simetris maupun persegi, serta karakteristik pintu masuk rumah yang letaknya di tengah depan rumah, menjadikan ciri khas dari arsitektur rumah tersebut.
Read :
🌹 Pembayaran Digital ala Anak Millenial
Itulah 5, gaya rumah dengan desain kekinian. Jika ingin mengubah gaya rumah, kamu harus memperhatikan budget dan juga material yang digunakan. Pastikan sesuai dengan kebutuhan agar hasil lebih maksimal ya.
0 Comments
Hai.. Girl ^.^
Jika kalian mempunyai pertanyaan, saran & kritik atau bahkan informasi mengenai tentang review produk/artikel/apapun yang aku tulis, bisa tinggalkan komentar dan sebisa mungkin akan selalu aku balas satu persatu pertanyaan kalian.
Dimohon untuk tidak meninggalkan link hidup/aktif dikomentar dan dimohon untuk tidak menggunakan 'unknown' karena komentar tidak akan disetujui.
Please, klik 'notify me' supaya balasan pesan terbaca oleh kalian.
Terimakasih sudah mengunjungi blog aku.
*kecup mesra 💏