Zalora dress | Voyant By Megumi Cardigan | Naughty earrings | Elizabeth bag | Adidas shoes |
Dress berwarna hitam dengan menggunakan sneakers kemudian tambahan aksesoris berwarna merah maroon, why not?
Moshimoshi.. 🧚 Akhir-akhir ini aku begitu menyukai dress terutama dress yang tidak terlalu panjang yaitu midi dress. Aku tidak terlalu menyukai long dress karena dengan ukuran badan aku yang mini ini jika menggunakan long dress akan nampak terlihat makin mini. 🤣
Jika dulu aku begitu mencintai mini dress dengan menggunakan legging, kali ini aku mulai sedikit merubah style aku agar tidak terlalu seperti 'anak kecil'. Ah, bukan. Aku yang ada ingin terlihat nampak dewasa dengan perubahan style ini.
Seperti yang kalian ketahui, aku mencintai sneaker sedari dulu. Entahlah, rasanya sneaker ini cocok saja digunakan dengan apapun. Itu menurut pandangan aku pribadi.
Ketimbang menggunakan high heels dengan dress, aku lebih menyukai midi dress dengan sneakers. Membuat tampilan beda tetapi tetap membuat aku percaya diri.
Disini aku menggunakan midi dress dengan sedikit belahan yang dibelahan dress-nya ada kancing-kancing yang menghiasinya. Memadukan dengan cardigan berwarna senada yaitu hitam. Sneakers yang aku gunakan juga masih dengan warna yang senada. Ya, aku sangat menyintai warna hitam dan juga warna senada.
Agar hitam tidak terasa begitu membosankan dipandang mata, kali ini aku menambahkan aksesoris yaitu anting dengan warna merah maroon dan tak lupa juga menggunakan tas dengan warna merah maroon.
👗Dress : Zalora Button Detail Tank Tee Dress - Black
🧥 Cardigan : Voyant By Megumi Cardigan Cutton Button Tipping - Black Grey
🧥 Cardigan : Voyant By Megumi Cardigan Cutton Button Tipping - Black Grey
👜 Tas : Elizabeth Bucket Bag - Maroon
📿 Aksesoris : Naughty Leaf Earrings - Maroon
📿 Aksesoris : Naughty Leaf Earrings - Maroon
👟 Sepatu : Adidas Originals Superstar W - Black
1 Comments
Aku suka banget look ini, event semuanya Hitam kayaknya bakalan enjoy pakenya... But ketika di padupadankan dengan Maroon Bag lebih kelihatan aksennya, LOVE
ReplyDeleteHai.. Girl ^.^
Jika kalian mempunyai pertanyaan, saran & kritik atau bahkan informasi mengenai tentang review produk/artikel/apapun yang aku tulis, bisa tinggalkan komentar dan sebisa mungkin akan selalu aku balas satu persatu pertanyaan kalian.
Dimohon untuk tidak meninggalkan link hidup/aktif dikomentar dan dimohon untuk tidak menggunakan 'unknown' karena komentar tidak akan disetujui.
Please, klik 'notify me' supaya balasan pesan terbaca oleh kalian.
Terimakasih sudah mengunjungi blog aku.
*kecup mesra 💏