Review Implora Day to Day Series

Implora day to day series

Bingung make-up buat sehari-hari menggunakan apa? Ada Implora Day to Day Series yang bisa menemani hari kita. Cantik tiap detik kayak Lyodra.

Moshimoshi.. 🧚 Sudah lama rasanya aku tidak memberikan review buat makeup lokal di blog aku ini dan kali ini akhirnya aku akan menuliskan review secara lengkap untuk produk lokal. 

Produk lokal yang akan aku review lengkap kali ini adalah Implora. Yups, Implora lagi ada produk makeup baru ((lagi)). Implora ini cukup sering mengeluarkan produk baru beberapa tahun ini ya. Produk makeup Implora kali ini dengan Brand Ambassador Lyodra, dimana kita tahu makeup Lyly - Panggilan Akrab Lyodra itu selalu cakep dengan makeup yang flawless

Nah, produk makeup Implora terbaru kali ini namanya adalah Implora Day to Day Series. Dalam series makeup ini ada 4 item produk yang sering kita gunakan sehari-hari, yaitu : 
  1. Implora Day to Day Two Way Cake
  2. Implora Day to Day Brow Pop
  3. Implora Day to Day Matte Lip Cream 
  4. Implora Day to Day Lip Bullet. 
Yeah, semua makeup dari seri ini akan aku review secara lengkap. Mari kita bahas bersama yuks. 😘


Product Knowledge
Implora

Implora
Day to Day Series

Lyodra Implora

Implora Day to Day Two Way Cake 
  • Hasil akhir medium to high coverage
  • Membantu menyamarkan pori-pori pada wajah
  • Kandungan Vitamin E dan dimethicone yang dapat menutrisi kulit wajah
  • Biisa digunakan untuk semua jenis kulit (kulit kering, normal, dan kombinasi)
  • Ada oil control
  • Tersedia dalam kemasan reguler & kemasan refill. 

Implora Day to Day Brow Pop
  • Double wax technology & microblading effect yang membantu memberikan tampilan alis yang natural
  • Halus, long lasting, dan waterproof
  • Blendable dan mudah digunakan
  • Dilengkapi dengan spoolie brush.

Implora Day to Day Matte Lip Cream
Lip cream dengan hasil akhir velvet - matte finish yang melembabkan dan menghidrasi bibir, dengan pilihan warna yang pigmented, ringan, dan mudah diaplikasikan pada bibir.

Formula :
  • Jojoba Oil
  • Coconut Alkanes
  • Hyaluronic Acid
  • Avocado Oil
  • Omega 3,6,9.

Implora Day to Day Lip Bullet
  • Formula yang menutrisi dan melembabkan bibir
  • Creamy - Matte finish
  • Powerful pigmentation
  • Membantu menutup garis pada bibir
  • Hacks - bisa menjadi lipstick, blush, & eyeshadow
  • Free key chain.

PACKAGING
Kemasan Implora Day to Day Series super cute bagi aku yang melihatnya dengan warna ungu 💜, sungguh menggemaskan bukan? Untuk tampilan depan series ini sama semua dengan nama brand yang tampak besar dari yang lain kemudian disusul dengan tulisan day to day series, baru nama produk, shade dan klaim produknya. Bagian belakang ada informasi yang lengkap dari komposisi, cara pakai, produksinya dan netto. Sisi kiri produk ada nomor BPOM dan expired date. Bagian bawah produknya ada nama shade dan juga warna shade-nya. 

Untuk kemasan produknya sendiri lebih dominan warna nude dan tentu saja ada warna ungunya. Tampilan depan simple dengan nama brand. Bagian belakang tulisan  day to day series. Sisi lainnya ada tulisan shade produk. 

Produk Implora Day to Day Series ini yang mencuri perhatian tentu saja si lip bulletnya yang bisa jadi gantungan kunci - key chain. Untuk Implora Day to Day Two Way Cake sudah ada kaca dan sudah ada sponge di bagian bawahnya. Implora Day to Day Brow Pop sudah ada spoolie brush di bagian sisi bawahnya. By the way, semua produk mereka ini travel friendly, jadi mudah dibawah kemana-mana ya. 

Implora day to day series

Implora

Day to day series

Day to day series


TEXTURE & SCENT
Implora Day to Day Two Way Cake, hadir dengan tekstur bedak padat yang lembut. Tekstur dari Implora Day to Day Brow Pop cukup creamy tetapi perlu sedikit penekanan agar warnanya keluar. Untuk tekstur dari Implora Day to Day Matte Lip Cream tentu saja liquid seperti lip matte pada umumnya, si liquidnya ini tidak lengket saat diaplikasikan ke bibir. Sedangkan tekstur dari Implora Day to Day Lip Bullet ini creamy dan terasa lembab saat diaplikasikan ke bibir. 

Implora

Implora

Tidak ada wangi yang berarti dari Implora Day to Day Two Way Cake, wangi bedak padat pada umumnya saja. 

Untuk Implora Day to Day Brow Pop wanginya kayak ada hint wangi cocoa tetapi kayak wangi yang antara ada dan tiada gitu loh. 😅 Sisanya mah wangi pensil alis seperti biasa. 

Wangi dari Implora Day to Day Matte Lip Cream - 04 Humble aku mencium kayak wangi es teh manis begitu tetapi bukan wangi yang manis banget, manis yang lumayan soft

Implora Day to Day Lip Bullet, wanginya hampir tidak ada, flat aja begitu wanginya layaknya wangi lipstick pada umumnya saja. 


RESULT
Sebelum aku melakukan review untuk Implora Day to Day Series ini, aku ingin memberitahukan ke kalian shade tiap produk dari seri ini. Jadi, Implora Day to Day Series setiap produknya mempunyai beberapa warna dan aku hanya melakukan review di satu shade saja. Nah, ini dia shade tiap produknya, yaitu : 
  • Implora Day to Day Two Way Cake mempunyai 6 shade - Porcelain, Butter, Cashew, Honey, Toffe & Nutmeg. 
  • Implora Day to Day Brow Pop mempunyai 5 shade - Taupe, Medium BrowBrown, Dark Brown, Dark Ash & Ash Brown. 
  • Implora Day to Day Matte Lip Cream mempunyai 6 shade - 01 Uplifted, 02 Cherish, 03 Passionate, 04 Humble, 05 Ambition & 06 Attitude. 
  • Implora Day to Day Lip Bullet mempunyai 5 shade - 01 Itention, 02 Habitual, 03 Extraordinary, 04 Attention & 05 At Night. 

Sekarang, mari kita review satu per satu produk tadi secara lebih detail dan bagaimana saat produk tersebut aku gunakan untuk keseharian aku.

Implora Day to Day Two Way Cake - Porcelain

Cara Pakai : Usapkan Implora Day to Day Two Way Cake dengan lembut dan merata ke seluruh permukaan wajah.

Implora two way cake

Kita bahas warna dulu ya, soalnya aku memilih warna Porcelain, dimana warna ini adalah warna paling terang dari semua warna soalnya aku pengalaman beli produk lokal di shade natural tetapi kegelapan di kulit aku dan ternyata warna ini cukup pas di kulit aku karena dia warnanya bukan benar-benar putih tetapi masih ada yellow-nya ya. So, masih masuk di kulit aku walau sedikit cerah tapi masuk okay dan menurut aku ya pas saja warnanya.

Implora two way cake ini bedak padatnya smooth banget saat awal mengambil produknya dan ingin digunakan. Saat digunakan produk ini juga gampang diratakan di wajah baik menggunakan sponge bawaannya atau juga menggunakan brush tersendiri.

Untuk coverage yang aku rasakan medium coverage ya. Bagi kalian yang ingin terlihat natural, bisa menggunakan brush saat mengaplikasikan two way cake ini. 

Bedak padat dari Implora ini sedikit membuat pori-pori nge-blur. Untuk kulit berminyak, bedak ini cukup oil controlnya buat kulit aku, jadi ditengah-tengah lah ya, sudah cukup bagus oil controlnya. 

Makeup saat menggunakan two way cake dari Implora ini jadi cukup smooth karena adanya kandungan Vitamin E dan juga makeup cukup awet lho. Hampir setengah hari aku menggunakan makeup dan makeup aku bagus-bagus saja. 

By the way, two way cake dari Implora ini bisa digunakan semua jenis kulit ya. Bagusnya lagi, si bedak padat ini ada refill-nya jadi kalau habis, tinggal beli refill-nya saja. 

Sayangnya, beberapa area wajah saat menggunakan two way cake ini dengan menggunakan sponge-nya membuat makeup aku sedikit cakey terutama area dekat rambut. So, aku saranin menggunakan brush saja saat apply untuk menghindari hal tersebut. 

Implora Day to Day Brow Pop - Medium Brown

Cara Pakai : 
  1. Bentuk garis dari bawah alis dengan mengikuti arah alis.
  2. Tambahkan bingkai pada bagian alis atas sampai ujung bawah alis bertemu.
  3. Isi bagian dalam alis dan ratakan sampai ke pangkal depan alis.
  4. Sisir dan rapikan dengan menggunakan spoolie agar ramput alis rapi.

Implora brow pop

Warna medium brown ini warnanya natural banget - natural groomed brows, pas di alis begitu dan cocok digunakan untuk sehari-hari. Aku rasa warna medium brown ini cocok digunakan untuk pemilik warna rambut yang gelap atau pun yang biasa disemir coklat kayak aku. Warna semir coklat apapun masuk sih aku rasa ya sama pensil alis. 

Pensil alis ini ada double wax technology & microblading effect yang dimana memang dia memberikan tampilan alis yang natural. Jadi, untuk kalian yang meingingkan warnannya lebih bold perlu dilakukan sedikit penekanan agar warnanya lebih keluar lagi. Bukan yang terlalu ditekan juga, nanti malah patah pensil alisnya tetapi sewajarnya saja ditekannya agar warnanya lebih keluar. Pensil alis seperti ini cocok banget digunakan untuk pemula yang baru belajar makeup.

Saat digunakan pensil alis ini warnanya memang natural banget dan dia juga mudah digunakan, blendable. Bagi yang suka bikin serat-serat alis, ini cocok soalnya dia pensil alisnya ujungnya lancip dan tipis, ujungnya cuma 1.5mm saja. 

Saat kalian menggunakan pensil alis ini, jangan dikeluarkan banyak pensil alisnya karena bisa patah jadi keluarkan pensil alisnya seperlunya saja ya. Soalnya aku saat menggunakan mengeluarkan pensil alisnya terlalu banyak dan akhirnya patah, nangis banget padahal suka banget sama pensil alis ini. 🥲

Implora Day to Day Matte Lip Cream - 04 Humble

Cara Pakai : Aplikasikan pada bibir sesuai keinginan hingga merata.

Implora lip matte
Ombre - Warna bagian terluar si Humble

Lip matte dari Implora ini enak banget saat di-apply ke bibir, langsung smooth begitu saja dan hal tersebut membuatnya gampang diratakan di bibir. Untuk hasil akhir yang aku rasakan adalah dia matte finish

Setelah diaplikasikan, lipstick ini cukup cepat ngeset di bibir kita dan ketika lip matte ini sudah set di bibir atau saat sudah kering di bibir, lip matte ini tidak transfer ya saat dibawa minum tetapi kalau dibawa makan berat ya akan hilang bagian dalam bibir saja. So, lipstick ini long-wearing

Untuk pigmentasinya juga cukup bagus, bisa menutup bibir yang gelap setelah berapa kali pulas. Jadi, aman kok yang punya bibir hitam meski menggunakan warna nude begini. 

Tidak nyamannya saat menggunakan lip matte ya terasa kering di bibir dan hal ini terjadi juga di lip matte satu ini. Hampir semua lip matte sih aku merasakan seperti ini. Walau kering di bibir tetapi untungnya tidak membuat bibir pecah-pecah atau hal buruk lainnya ya, hal ini dipastikan karena formula kandungan didalamnya yang ada Jojoba Oil, Coconut Alkanes, Hyaluronic Acid dan Avocado Oil jadi terbantu banget.

Implora Day to Day Lip Bullet - 05 At Night

Cara Pakai : Aplikasikan pada bibir sesuai keinginan hingga merata.

Implora lip bullet
Ombre - Warna bagian terdalam si At Night

Beralih dari kemasan yang super cute. Produk ini kecil tapi menggemaskan *eh, masih bahas kemasan. 😅 Implora Day to Day Lip Bullet - 05 At Night ini warna merah dengan hint coklat. Warna ini sengaja aku pilih karena memang untuk di ombre dengan lip creamnya dan memang cocok buat di ombre. 

Sekali pulas langsung terasa kalau lip bullet ini memang lembab di bibir karena adanya nourishing & hydrating ingredients, yang dimana berarti lipstick ini transfer saat dibawa makan ataupun minum ya. Hal ini sudah aku tes dan memang transfer.

Lipstick ini pigmentasinya bagus di warna yang aku gunakan ini, warnanya keluar banget. Lipstick ini juga membuat tampilan garis bibir lebih tersamarkan. 

Bagusnya, si lipstick ini tentu saja tidak akan membuat bibir kita kering. Seharian menggunakan lipstick ini bibir aku terasa lembab dan saat digunakan lipstick ini tidak berat sama sekali di bibir, ringan dan melembabkan. Wajib sih buat kalian beli selain hal menggemaskannya tadi.

Bagusnya lagi kalau kalian cuma bawa ini, kita bisa hacks dia bisa jadi lipstick, blush on dan eyeshadow, 3 in 1 begitu. Ini mempermudah banget dan juga jadi tidak banyak bawa makeup saat diperjalanan. 

Sesuai dengan klaim mereka, produk Implora Day to Day Series ini emang cocok buat digunakan keseharian karena emang natural. Tetapi bagi kalian yang ingin dibuat bold juga masih bisa, kayak make-up buat malam hari. Tergantung warna lipstick yang kalian pilih, karena lipstick ini sangat menentukan tampilan make-up di malam hari seperti warna 05 At Night ini, jika digunakan ke seluruh bibir tanpa ombre pasti bakalan jadi bold. So, worth it to try produk Implora ini. 


(+) LIKE
  • Implora Day to Day Two Way Cake itu : Membuat pori-pori nampak blur, Smooth, Oil control cukup bagus, Medium Coverage, Makeup jadi lebih awet & Ada refill-nya.
  • Implora Day to Day Brow Pop itu : Warna natural, Blendable, Cocok di semua warna rambut gelap, Cocok buat Pemula, Cocok buat sehari-hari & Ada spoolie brush-nya. 
  • Implora Day to Day Matte Lip Cream itu : Gampang di-apply, Smooth di bibir, Cukup cepat ngeset, Warna sehari-hari & Tidak transfer dibawa minum. 
  • Implora Day to Day Lip Bullet itu : Cute, Mudah di-apply, Pigmentasi Bagus, Menyamarkan garis Bibir, Lembab di bibir, Ringan di bibir & 3 in 1 produk.
  • Implora Day to Day Series ini travel friendly.
  • Harga murah.

(-) DISLIKE
  • Implora Day to Day Two Way Cake terlihat menggumpal saat diaplikasikan dengan sponge.
  • Implora Day to Day Brow Pop cukup penekanan agar warna lebih keluar dan jangan dikeluarkan terlalu banyak agar tidak patah. 
  • Implora Day to Day Matte Lip Cream sedikit kering di bibir
  • Implora Day to Day Lip Bullet transfer. 

NILAI 4/5

Kalian bisa membeli Implora Day to Day Series atau produk Implora lainnya secara online di beberapa e-commerce seperti di Shopee dan bisa juga membelinya secara offline di toko kosmetik kesayangan kalian. 

Harga dari Implora Day to Day Series ini tiap produknya berbeda-beda. Harga dari masing-masing produk adalah : 
  • Harga Implora Day to Day Two Way Cake adalah Rp 74.750,-
  • Harga dari Implora Day to Day Brow Pop adalah Rp 22.880,-
  • Harga Implora Day to Day Matte Lip Cream adalah Rp 38.870,-
  • Harga dari Implora Day to Day Lip Bullet adalah Rp 35.750,-
Produk dari Implora ini cukup sering diskon bahkan beberapa e-commerce lagi ada diskon besar-besaran dengan berbagai potongan dan saat aku menulis ini saja, produk Implora seri ini lagi diskon loh! 

Repurchase? Yups, ada beberapa produk yang akan aku beli lagi seperti eyebrow-nya karena natural banget saat digunakan dan cocok buat daily gitu jadi bakalan beli lagi kayaknya nih si pensil alis ini. Terus juga si lip bullet karena terlalu cute untuk dilewatkan ngga sih 😅 jadi kayak harus punya beberapa lagi gitu. 😍




LOVE,
Rima Angel

Post a Comment

0 Comments