Review Benzolac 2 1/2%

 Moshimoshi.. (^_^)/

Jerawat lagi, jerawat lagi. Itu aja terus masalah sampai dunia ini habis. 😂 Seriusan dari awal memulai blog sampai sekarang, saya juga masih jerawatan kok, bedanya hanya saja jika dulu jerawat saya begitu sangat perah sedangkan sekarang masih sering tumbuh juga tetapi tidak sebanyak dulu dan bekas jerawat merah lah yang sekarang mengganggu kulit saya sama scar. 😣

Jadi, apa yang biasa saya gunakan ketika jerawat muncul di wajah saya?

Ya, saya paling suka menggunakan benzolac ketika jerawat muncul di wajah saya. Baik benzolac yang mempunyai kadar rendah maupun kadar tinggi tergantung jerawat apa yang muncul.

Kali ini saya mau membahas mengenai Benzolac yang kadarnya rendah terlebih dahulu yaitu Benzolac 2,5%.


Product Knowledge
apotik berkah anugerah .net

BENZOLAC 2,5%

KOMPOSISI
Benzolac® 2,5% mengandung Benzoil Peroksida 2,5% dalam dasar gel.
INDIKASI DAYA KERJA
Benzolac® ditujukan untuk membantu pengobatan jerawat. Lokal pada kulit sebagai obat jerawat berdasarkan sifat yang dimiliki yaitu menurunkan konsentrasi asam lemak bebas dalam sebum, bersifat anti mikroba terhadap propini bacterium acnes dan bersifat keratolitik.
ATURAN PAKAI
  1. Cucilah muka dengan seksama.
  2. Cobalah tes, terhadap kulit. Oleskan gel ini dengan ujung jari pada bagian yang berjerawat selama 3 hari pertama. Bila tidak terjadi reaksi dan gangguan, gunakan 1-2 kali sehari dengan cara mengoleskan krim tipis-tipis dan hati-hati pada tempat yang berjerawat dan sekitarnya. Hindarkan pemakaian yang berlebihan.
  3. Bila terjadi kekeringan atau kulit yang terkelupas dosis kurangi menjadi 1 kali sehari atau 2 hari sekali
KONTRA INDIKASI
Jangan dipakai oleh penderita yang diketahui peka terhadap Benzoil peroksida.

PERHATIAN
Hindari kontak dengan mata, pelupuk mata, bibir atau selaput lendir lainnya. Pada pemakaian biasa mungkin akan timbul rasa panas pada penggunaan pertama dan kulit menjadi agak merah serta mengelupas dalam beberapa hari. Hal ini tidak berbahaya dan akan hilang dalam waktu satu atau dua hari bila pengobatan dihentikan untuk sementara waktu. Sesudah reaksi hilang, pengobatan dapat dilanjutkan dengan mengurangi pemakaiannya. Hati-hati bila Benzoil Peroksida diberikan pada wanita hamil dan menyusui. Keamanan pemakaian dan efektifitas pada anak-anak belum ditetapkan. Jangan digunakan dengan kasa yang tertutup rapat (acclusive dressing), karena dapat merangsang timbulnya reaksi sensitisasi. Bila terjadi pembengkakan , iritasi, kemerahan atau kekeringan yang berlebihan, hentikan pemakaian. Bila gejalanya tidak berhenti hubungi dokter.Hati-hati dipakai pada leher dan daerah sensitif lainnya. Pada uji dengan menggunakan hewan percobaan dapat menimbulkan tumor kulit pada tikus.
HANYA UNTUK PEMAKAIAN LUAR
JAUHKAN DARI JANGKAUAN ANAK-ANAK

EFEK SAMPING
  1. Dermatitis kontak alergi telah dilaporkan pada pengobatan Benzoil Peroksida secara topikal.
  2. Iritasi lokal (kerap kali terjadi reaksi hebat pada beberapa orang).
INTERAKSI OBAT
Dengan asam vitamin A
KEMASAN
Tube plastik 5 gram netto
PENYIMPANAN
Dalam tube plastik yang tertutup rapat. Simpan ditempat yang sejuk dan kerin.
P.T SURYA DERMATO MEDICA LABORATORIES
Surabaya, Indonesia
Reg. No. DTL 908600828B1

Dominan dari kemasan benzolac 2,5 % ini berwarna putih dan hijau kebiru-biruan.
Bagian depannya ini bertuliskan nama produk, kandungan, netto, harga, mfg dan expired date.

Bagian belakangnya ada cara penggunaannya, peringatan dan cara penyimpanannya.

Bagian sisi ini sama isinya dengan bagian belakang hanya saja menggunakan bahasa Inggris.


Bagian depannya ini hampir sama dengan bagian depan kotaknya.

Bagian belakangnya ink berisikan mengenai cara pakai.
ZOOM

Bagian depan atas ini ada tertuliskan expired date dan harga.
 
Lubang keluar produknya menurut saya sudah pas, tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil.

Produk satu ini keluruhan berwarna putih, sehingga tutupnya pun berwarna putih susu.

Di dalam kemasan ada kertas selembar kayak begini yang memberikan penjelasan panjang lebar mengenai produknya, ingredients, tipe-tipe benzolacnya, daya kerja benzolac, aturan pakai sampai kontra indikasinya.

Tekstur dari benzolac 2,5% ini berbentuk gel dengan warna putih susu. 


Jika kalian pengguna dari benzolac maka kalian tahu wangi khas dari benzolac. Semua produknya mau yang kadar rendah atau tinggi wanginy sama saja.

Wanginya seperti wangi salep yang biasa kita beli di apotik.

Cara penggunaan gel satu ini hanya dioles dibagian yang berjerawatnya saja dan tidak untuk digunakan merata keseluruh wajah ya.

Gel dari Benzolac ini juga saat diaplikasikan cukup cepat meresap ke kulit dan tidak berwarna sama sekali sehingga ensk untuk digunakan pada siang hari.

Di awal pemakaian benzolac satu ini terasa nyelekit-nyelekit dijerawat dan itu adalah reaksinya yang terjadi. Saya merasa kalau ada rasa seperti itu berarti si gel satu ini bekerja melawan jerawat saja.

Untuk jerawat yang kecil, gel ini lumayan cukup berfungsi dengan baik hanya 4-5 hari jerawat kecil sudah mulai mengempes dan menghilang tetapi untuk jerawat batu gel satu ini saya rasa benar-benar tidakk berfungsi sama sekali.

Ingat, Benzolac ini tidak untuk memudarkan jerawat. Dia hanya menghilangkan jerawat bukan gel seperti si Hiruscar. Jika kalian hanya ingin menghilangkan bekas jerawat maka Hiruscar adalah pilihan yang tepat bukan benzolac.

Setelah sekian lama saya menggunakan Benzolac ini saya mulai merasa bahwa Benzolac kadar rendah ini mulai tidak terlalu ngefek di wajah saya dan saya mulai berhenti menggunakan ini untuk wajah.

Untuk yang pemula, Benzolac kadar rendah ini sangat cocok banget untuk kalian karena sahabat saya yang sebelumnya tidak pernah menggunakan ini, saat menggunakan ini jerawatnya sangat cepat kering.

Produk satu ini sangat rekomendasi banget untuk kalian coba, cocok untuk melawan jerawat di wajah kalian.

  • Tekstur gel membuat gampang meresap
  • Membuat jerawat cepat kering
  • Cocok untuk jerawat yang kecil
  • Wangi tidak mengganggu 
  • Travel friendly 
  • Harga murah. 

  • Tidak cocok untuk jerawat gede
  • Makin lama digunakan, makin berasa tidak ngefek.


Kalian bisa membeli benzolac ini di apotik dengan harga kisaran 15k, harga tiap-tiap apotik berbeda.

Repuscase? Tidak karena benzolac satu ini kayaknya sudah berasa tidak ngefek lagi di wajah saha.


LOVE,

Post a Comment

8 Comments

  1. Jadi penasaran sama benzolac ini, tapi kalo jadi resisten gitu susah juga ya, gak bisa dipake jangka panjang..>.<

    Www.beautyskill.blogspot.co.id

    ReplyDelete
    Replies
    1. Dia itu kayak yg kalo dipake lama terus ga ngefek gt tapi kalau kita ganti yg lain dulu terus ntar pake lagi, dia ngefek lagi kok. Mungkin kulit kita aja gt yg kayak jenuh. Hehe

      Delete
  2. Benzolac emang ngga ngefek di kulit Uun, kebal obat keknya. Apalagi cystic acne, info aja sih Rim... Uun pakai Vitacid 0,25 dab=n lanjut ke 1% udah sebulanan, purging abis2an sih... tapi berjuang demi kulit flawless T.T


    www.christinauntari.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Benzolac yg kadar rendah ini emang kurang cocok sih kalau buat cystic acne, dia buat jerawat yg biasa aja. Kalau yg cystic acne pake yg 5%.

      Akupun sekarang pake vitacid 0,025% dan ga purging sama sekali, kulit perlahan membaik. Belum lanjut yg 1% sih, mungkin bentar lagi.

      Delete
  3. ah iya aku pake ini pertama ngefek tapi makin lama ngga, trnyata bukan cm di aku aja ya

    reflectionofflowrin.blogspot.co.id

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya tapi kalau kita berhentiin dulu terus nanti pake lagi, baru deh ngefek lagi. Hehe

      Delete
  4. Wah, boleh juga dicoba. Aku emang jerawatan sih. Dan kayaknya bakal sama nih kaya kamu, sampe dunia habis ya masalah jerawat ga kelar. Ahahaha. Tp aku jerawatnya yg tipe kecil2 memang. Terutama kl sdg PMS, wuih, panen bok!

    -Fia-

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hahahaha iya neh, jerawat oh jerawat ya. Ayo cobain ini fia, kali ah cocok. Hehe

      Delete

Hai.. Girl ^.^
Jika kalian mempunyai pertanyaan, saran & kritik atau bahkan informasi mengenai tentang review produk/artikel/apapun yang aku tulis, bisa tinggalkan komentar dan sebisa mungkin akan selalu aku balas satu persatu pertanyaan kalian.

Dimohon untuk tidak meninggalkan link hidup/aktif dikomentar dan dimohon untuk tidak menggunakan 'unknown' karena komentar tidak akan disetujui.
Please, klik 'notify me' supaya balasan pesan terbaca oleh kalian.

Terimakasih sudah mengunjungi blog aku.
*kecup mesra 💏